Pidato Apel “Jadilah Seseorang Yang Sopan Dalam bertindak”


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah
Yang saya hormati Bapak Ibu Guru serta Karyawan Sekolah
Dan yang saya banggakan siswa siswi ku semua

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita semua karunia dan rahmat-Nya sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan tak kurang satu apapun.

Sholawat serta salam semoga tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat dan pengikutnya hingga akhir jaman nanti dan semoga kita termasuk di dalamnya, aamiin.

Siswa siswi ku semuanya, kita tinggal di negara Indonesia yang terkenal dengan budaya sopan dan santunnya.

Sebagai salah satu bagian dari negara ini, tentunya kita harus senantiasa menerapkan budaya sopan santun dimanapun, kapanpun kita berada dan kepada siapapun kita bertemu.

Jika berada disekolah, kalian harus berperilaku sopan dan santun terhadap guru. Jika berada di lingkungan keluarga, kalian harus sopan dan santun terhadap orang tua. Jika kalian berada dilingkungan masyakarat, maka kalian harus berperilaku sopan dan santun terhadap yang lebih tua.

Setiap orang akan sangat merasa senang jika kita berperilaku sopan dan santun kepadanya. Jika bertemu dengan orang lain, maka kita harus berkata yang sopan, tidak berkata kasar, tidak melakukan perbuatan yang tidak menyenangkan dan lain sebagainya.

Bukan justru apabila kita bertemu dengan orang lain kita berkata kasar kepadanya, kita menjelek-jelekkannya, kita mengganggunya atau melakukan perbuatan yang membuat dia merasa tidak nyaman. Jika kita melakukan semua itu, tentu saja akan membuat orang lain merasa tidak senang atau mereka bisa marah terhadap kita.

Oleh sebab itu, penting sekali kalian bisa membiasakan berperilaku yang sopan dan santun. Biasakan mulai dari lingkungan sekolah ini.

Jika kalian bertemu dengan bapak atau ibu guru, berikan senyuman kepada mereka dan bersalaman lah kepada mereka.

Jika kalian berada dilingkungan kelas saat pembelajaran berlangsung, cobalah untuk menghargai bapak atau ibu guru saat mereka sedang menerangkan, jangan kalian ngobrol sendiri, jangan kalian justru asik main HP atau jangan kalian tinggal tidur.

Jika kalian berperilaku sopan dan santun terhadap orang lain, Insya Allah orang lain juga akan menghargai kalian.

Karena kalian berada disekolah bukan hanya didik untuk dapat terampil dan menguasai pengetahuan tapi juga diharapkan memiliki soft skill yang dapat menjadikan bekal kalian di masa depan nanti.

Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga yang sedikit ini dapat bermanfaat bagi kita semua, banyak salah saya mohon maaf sebesar-besarnya.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

0 Response to "Pidato Apel “Jadilah Seseorang Yang Sopan Dalam bertindak”"

Post a Comment